Bermitra dalam pelaksanaan Corporate Social Responsibility – CSR AQUA dalam kegiatan pendampingan program pemberdayaan masyarakat sekitar perusahaan seperti pendampingan program Water Access, Sanitation & Hygiene (WASH), pendampingan program Konservasi Berbasis Masyarakat, pendampingan program Manajemen Pengelolaan Sampah, pendampingan program Peningkatan Ekonomi Berbasis Pesantren, pendampingan program UMKM dan Koperasi, pendampingan program Pengembangan Pertanian Sehat (IFS), dan pendampingan program pencegahan Stunting

Pondok Pesantren Sirojutholibiin merupakan pesantren dampingan dan binaan Negeri Ternak Indonesia sebagai mitra pendampingan program Peningkatan Ekonomi Berbasis Santri (PEBS) program CSR Aqua Mekarsari. Pendampingan ini meliputi pengembangan usaha ekonomi pesantren melalui peternakan domba, kompos, biogas, budidaya sayuran sehat, budidaya lele dan produksi makanan olahan.

Bermitra dalam pengadaan Sapi Kurban yang didistribusikan ke berbagai daerah penerima.

Bermitra dalam kegiatan membangun sinergi dan berkolaborasi dalam pengembangan kelompok peternak kelinci.

Bermitra dalam pelaksanaan penyelenggaraan Akikah Terbaik untuk Indonesia yang didistribusikan ke daerah-daerah yang membutuhkan termasuk di lingkungan pesantren.

Bermitra dalam pengadaan bakalan domba untuk didistribusikan ke kelompok-kelompok tani binaan PSI yang tersebar di berbagai daerah di Jawa Barat.

Bermitra dalam pelaksanaan penyelenggaraan Kurban Terbaik untuk Indonesia yang didistribusikan ke daerah-daerah yang membutuhkan seperti daerah rawan bencana maupun daerah miskin di seluruh Indonesia.

Bermitra dalam pelaksanaan kegiatan konservasi area konservasi Taman Nasional Gunung Gede Pangrango sebagai mitra pendampingan dan implementasi program Konservasi Sub Daerah Aliran Sungai program CSR Aqua Cianjur.

Himpunan Petani Organik Cianjur (HIPOCI) merupakan lembaga yang bergerak dibidang pertanian organic merupakan lembaga bentukan dan binaan Negeri ternak Indonesia sebagai mitra pendampingan petani program Pengembangan Pertanian Sehat (IFS) program CSR Aqua Cianjur.

Bermitra dalam penyelenggaraan sekolah lapang kelompok santri dan pemasangan instalasi biogas di pesantren Sirojutholibiin yang merupakan pesantren dampingan dan binaan Negeri Ternak Indonesia sebagai mitra pelaksana program Peningkatan Ekonomi Berbasis Pesantren CSR Aqua Mekarsari.

Bermitra dalam penyelenggaraan Akikah Terbaik dan Kurban Terbaik layanan Home Delivery dan juga kegiatan sekolah lapang peternakan yang melibatkan kelompok peternak dampingan dan binaan Negeri Ternak Indonesia.

Bermitra dalam pengadaan domba kurban QUIS (Qurban Istimewa) yang didistribusikan ke semua pesantren Thafidz PPPA Daarul Quran yang tersebar di Jabodetabek plus Bandung.