Buku Panduan Model Pengelolaan Pesantren

Pesantren Sirajutthaalibin merupakan salah satu pesantren yang berada di Desa Kampung Kubang Desa Babakanpari Kecamatan Cidahu Kabupaten Sukabumi. Di pesantren inilah beberapa santri menimba ilmu agam Islam dan sekaligus belajar keterampilan kewirausahaan seperti beternak domba, menanam sayur dan lain sebagainya.
Keberadaan pesantren bagi masyarakat memiliki peran yang sangat penting diantaranya: sebagai sarana peningkatan ilmu, iman dan akhlaq bagi masyarakat, dapat membantu meminimalisir perilaku menyimpang oleh anak-anak remaja terutama yang putus sekolah yang berdampak negatif pada lingkungan sekitar. Mengingat besarnya peran pesantren di masyarakat maka menjadi kebutuhan adanya model pengelolaan pesantren yang mampu mandiri secara ekonomi berwawasan kewirausahaan dan peduli pada kesehatan lingkungan sehingga berkontribusi dalam upaya mengurangi pengangguran disekitar lingkungan pesantren sekaligus membantu pesantren untuk berkembang melalui kegiatan wirausaha para santrinya.
Kondisi pesantren Sirajutthaalibin maupun pesantren pesantren tradisional pada umumnya masih memiliki keterbatasan baik sarana prasarana maupun pengembangan usaha ekonomi menjadi pendorong perlunya dukungan penguatan aspek usaha ekonomi pesantren dari semua pihak agar pesantren dapat lebih mandiri melalui optimalisasi potensi SDA dan SDM yang dimiliki pesantren tradisional termasuk pesantren Sirajutthaalibin.
Buku panduan model pengelolaan pesantren menuju kemandirian ekonomi berbasis kewirausahaan dan sanitasi lingkungan diharapkan bisa menjadi salah satu alternatif yang dapat digunakan sebagai referensi dalam upaya mewujudkan pengelolalaan pesantren yang berwawasan kewirausahaan dan sanitasi lingkungan. Buku panduan ini merupakan pengalaman sekaligus pembelajaran yang didapat selama pelaksanaan pendampingan program peningkatan ekonomi berbasis santri di pesantren sirajutthaalibin di Kampung Kubang Desa Babakanpari Kecamatan Cidahu Kabupaten Sukabumi.
Silahkan klik download untuk membaca buku lengkapnya, semoga bermanfaat: